Pages

Sunday, February 2, 2020

TATA KELOLA PEMERINTAHAN YANG BAIK

Tata kelola pemerintahan yang baik mencakup 4 indikator; 
  • Transparansi 
Transparansi merupakan proses keterbukaan penyampaian informasi atau aktivitas yang dilakukan. Harapannya agar pihak-pihak eksternal yang secara tidak langsung ikut bertanggung jawab dapat ikut memberikan pengawasan 
  • Partisipasi  
Partisipasi merujuk pada keterlibatan seluruh pemangku kepentingan dalam merencanakan kebijakan. Masukan dari berbagai pihak dalam proses pembuatan kebijakan dapat membantu pembuat kebijakan mempertimbangkan berbagai persoalan, perspektif, dan opsi-opsi alternatif dalam menyelesaikan suatu persoalan. Proses partisipasi membuka peluang bagi pembuat kebijakan untuk mendapatkan pengetahuan baru, mengintegrasikan harapan publik ke dalam proses pengambialan kebijakan sekaligus mengantisipasi terjadinya konflik sosial yang mungkin muncul. Komponen yang menjamin akses partisipasi mencakup; tersedianya ruang formal melalui forum-forum yang relevan, adanya mekanisme untuk memastikan partisipasi publik, proses yang inklusif dan terbuka, dan adanya kepastian masukan dari publik akan diakomodir di dalam penyusunan kebijakan.
  • Akuntabilitas 
Akuntabilitas didefinisikan sebagai bentuk pertanggungjawaban atas peraturan yang telah dibuat. Proses ini juga sekaligus menguji beberapa kredibel suatu kebijakan tidak berpihak pada golongan tertentu. Proses yang terstruktur ini diharapkan akan mampu membaca celah-celah kekeliruan seperti penyimpangan anggaran atau pelimpaha kekuasaan yang kurang tepat. 
  • Koordinasi 
Mekanisme yang memastikan bahwa seluruh pemangku kebijakan yang memiliki kepentingan bersama telah memiliki kesamaan pandangan. Kesamaan pandangan ini dapat diwujudkan dengan mengintegrasikan visi dan misi pada masing-masing lembaga


Sumber : Fathur Rahman

No comments:

Post a Comment