Pages

Tuesday, April 14, 2020

PEMUDA - GERAKAN PEDULI LINGKUNGAN MARANG SELATAN

Marang Selatan siap melawan COVID-19 
Antisipasi terhadap penyebaran wabah Virus Corona yang merebak saat ini, para Pemuda Kewilayahan Marang Selatan mulai melakukan gerakan peduli lingkungan dengan membentuk Tim Penanggulangan COVID-19 Marang Selatan yang dimotori oleh Para Pemuda, Kawil dan BPD Marang Selatan. Salah satu aktivitas yang dilakukan adalah Penyemprotan Desinfektan. Turut memantau dalam kegiatan ini Polmas Desa Kotaraja. Ada pun sasaran dari penyemprotan ini adalah pengamanan di jalur atau jalan-jalan perkampungan, rumah-rumah warga dan sejumlah titik yang dianggap penting untuk disterilkan. 

Belasan Pemuda Marang Selatan yang didampingi Kawil dan BPD setempat mengadakan persiapan dengan menyiapkan sejumlah Tangki Penyemprotan dan cairan desinfektan. Penyemprotan dilakukan mulai dari jalan-jalan kampung dan dilanjutkan  ke gank-gank dan rumah-rumah warga hingga finish. 
Pada kesempatan itu Tim Penanggulangan COVID-19 Marang Selatan juga memberikan himbauan kepada warga untuk selalu menggunakan masker dan membersihkan diri atau mencuci tangan setelah berhubungan atau kontak dengan orang lain. Selain itu, Tim juga memberikan pemahaman dan meningkatkan kesadaran masyarakat  akan pentingnya menjaga diri dan lingkungan pada saat-saat seperti ini hingga keadaan betul-betul normal. 
Kesadaran warga untuk selalu waspada dan menjaga lingkungan sekitar sangatlah penting, termasuk kekompakan warga dalam bertindak dan melakukan berbagai hal positif untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan terkait isu-isu penyebaran Virus Corona.
Penyemprotan Desifektan yang dilakukan Tim Penanggulangan Covid-19 Marang Selatan ini diharapkan dapat meminimalisir dan memutuskan penyebaran Virus Corona, terlebih saat ini banyak ODP di Desa Kotaraja yang baru pulang dari luar daerah yang saat ini sedang mengisolasi diri. 
Dengan adanya kekompakan dan gerakan-gerakan Pemuda di seluruh Kewilayahan Desa Kotaraja setidaknya menjadi motivasi bagi Pemerintah Desa maupun masyarakat secara keseluruhan untuk saling menjaga keamanan dan kenyamanan warga masyarakat Desa Kotaraja.

No comments:

Post a Comment