Home »
» KOTARAJA - SALAM IDUL FITRI - KAWASAN BEBAS CORONA
Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Salam Idul Fitri
Kami dari Tim Sosial Media Desa Kotaraja Mengucapkan;
Selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 H.
Mohon Maaf Lahir & Batin...
Pandemi COVID-19 yang mewabah diseluruh penjuru dunia telah berdamapak pada sosial ekonomi masyarakat. Berbagai gejolak timbul mewarnai pemerintahan dan kemasyarakatan. Segala bentuk kesalahfahaman, kekeliruan, kehilafan serta kekurangan dalam pelayanan dan kebijakan tentu berpotensi merusak hubungan baik antar sesama.
Karna itu, pada kesempatan yang sangat baik ini, di bulan yang penuh berkah dan ampunan, sudah selayaknya kita sebagai muslim untuk saling memaafkan.
Semoga dengan tetap mengingatkan dan saling memaafkan, ikatan silaturahim tetap terjaga. Mari kita perbaiki kesalahan, kekeliruan, kelalaian, dan kekurangan pribadi masing-masing. Mari kita lebih peduli sesama, peduli terhadap lingkungan sekitar, saling menghargai tanpa memandang angkatan dan jabatan, mengesampingkan kepentingan prbadi dan golongan dan mngutamakan kepentingan bersama demi kebaikan dan kenyamanan serta kemaslahatan masyarakat Desa Kotaraja. Aamiin Ya Robbal Aalamiin...
Kotaraja Kawasan Bebas Corona
Desa Kotaraja yang terletak di Titik Koordinat 116.4303 BT / -8.57649 LS adalah salah satu desa yang padat penduduk dengan luas wilayah sekitar 360.98 Ha. Hingga saat ini tercatat sekitar 4.292 Kepala Keluarga dan sekitar 15 ribu jiwa yang tinggal/berdomisili di Desa Kotaraja.
Jika dilihat dari kepadatan penduduk serta berbagai aktivitas sosial dan ekonomi yang begitu pesat tentu sangat mengkhawatirkan adanya potensi penyebaran Virus Corona yang merebak di berbagai tempat. Namun sampai saat ini ternyata Desa Kotaraja masih bertahan pada Zona Aman karna sampai saat ini tak satu pun warga masyarakat Desa Kotaraja yang terpapar dan terkena serangan Virus Corona.
Ucapan Terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Pemerintah Desa Kotaraja, Polmas Desa Kotaraja, Babinsa Kotaraja, Lembaga-lembaga Desa Kotaraja, Relawan COVID-19 Desa Kotaraja, Organisasi Pemuda Desa Kotaraja beserta para Tokoh dan Pemuda Desa Kotaraja yang telah peduli dan berkontribusi pada masa Pandemi COVID-19.
Berikut adalah beberapa aktivitas Pemerintah Desa Kotaraja dalam menghadapi situasi dan kondisi masyarakat Desa Kotaraja
Pengadaan Hand Sanitizer
Menghadapi Pandemi COVID-19 Pemerintah Desa Kotaraja telah melakukan berbagai kegiatan antisipasi penyebaran Virus Corona.
Dari sekitar 4.200 KK yang terdata dari 12 Kewilayahan Desa Kotaraja, disiapkan 4.500 Sabun Anti Septik atau Hand Sanitizer untuk dibagikan kepada seluruh Kepala Keluarga. Ada pun tujuan disiapkannya 4.500 Sabun Antiseptik karna mengingat sejumlah Kepala Keluarga masih belum memiliki Kartu Keluarga, baik yang seatap (tiggal serumah) atau pun yang masih numpang di Kartu Keluarga lainnya. Dengan demikian diharapkan ketersediaan Sabun Antiseptik bisa mencakup seluruh Kepala Keluarga baik yang sudah memiliki atau pun yang belum memiliki Kartu Keluarga.
Lihat : Penyediaan 4.500 Hand Sanitizer dan sejumlah wadah cuci tangan untuk warga masyarakat Desa Kotaraja
Kotaraja Kawasan Wajib Mengenakan Masker
Sosialisasi Pemerintah Desa Kotaraja bekerjasama dengan Camat, Kepolisian dan Babinsa serta para Tokoh Masyarakat dalam mengantisipasi penyebaran Virus Corona berjalan baik. Dari agenda-agenda pembagian Masker yang dilakukan pada beberapa tempat, sekaligus bersosialisai kepada masyarakat baik para pengguna jalan seputar Desa Kotaraja atau pun warga masyarakat di masing-masing Kewilayahan dengan memberikan pemahaman akan pentingnya mengenakan Masker pada saat beraktivitas luar atau setiap berintraksi dengan orang lain.
Lihat : Desa Kotaraja Kawasan Wajib Mengenakan Masker
Pembatasan Akses Keluar Masuk Wilayah Desa Kotaraja
Untuk mengantisipasi penyebaran Virus Corona Pemerintah Desa Kotaraja memutuskan untuk menutup Akses Jalan Masuk dengan membuat Portal di keempat titik (perbatasan wilayah) pada jam 16.00 sampai 22.00 wita. Ada pun tujuan dilakukan pembatasan keluar masuk wilayah pada pukul tersebut adalah karna pada saat itulah pusat keramaian baik oleh warga lokal mau pun warga dari desa-desa tetangga guna berbagai keperluan. Dari yang terpantau jauh sebelumnya bahwa hampir ribuan orang yang beraktivitas seputaran jalur/jalan umum Desa Kptaraja. Dengan begitu, salah satu langkah tepat untuk mengurangi keramaian adalah dengan Pembatasan Akses Masuk Wilayah pada waktu-waktu tertentu.
Lihat : Kerjasama Pemerintah Desa Kotaraja dengan desa-desa tetangga dalam pembuatan Portal dan pembatasan Akses Masuk Wilayah Desa Kotaraja
Pemantauana dan Penanganan Aktivitas Pengguna Pasar Umum Desa Kotaraja
Mengantisipasi salah satu titik yang sangat berpotensi penyebaran Virus Corona yaitu Pasar Umum Desa Kotaraja adalah dengan melakukan sosialisasi secara rutin dan membuat kebijakan/peraturan tegas bagi para pengguna pasar untuk tetap mengindahkan himbauan dan mematuhi peraturan demi keselamatan dan kenyamanan warga masyarakat Desa Kotaraja. Jika pun ada yang melanggar peraturan yang sudah disepakati bersama akan ditindak tegas dengan tidak memberikan ijin untuk menggunakan Pasar Umum Desa Kotaraja. Peraturan lainnya adalah dengan membatasi pedagang yang berasal dari luar wilayah Desa Kotaraja. Dengan adanya peraturan-peraturan tersebut diharapkan bisa mencegah potensi penyebaran Virus Corona.
Lihat : Peraturan Kewajiban Menggunakan Masker bagi para pedagang dan pengunjung Pasar Umum Desa Kotaraja
Berikut adalah aktivitas Pemuda di tiap-tiap kewilayahan serta andil Lembaga-Lembaga Desa Kotaraja
Peduli Lingkungan oleh Pemuda Marang Selatan
Kegiatan ini diinisiasi oleh Kawil, BPD serta Pemuda Marang Selatan dengan mengadakan Penyemprotan di tiap-tiap rumah warga dan di titik-titik tertentu. Belasan Pemuda turut andil menyiapkan alat dan bahan penyemprotan sekaligus sosialisasi kepada warga tentang pentingnya menjaga diri, keluarga serta lingkungan sekitar.
Lihat : Gerakan Peduli Lingkungan Marang Selatan
Peduli Lingkungan oleh Pemuda Kewilayahan Kedondong
Mengantisipasi isu penyebaran Virus Corona di sejumlah tempat, Kawil Kedondong mengadakan gebrakan dengan membatasi akses keluar masuk Kewilayahan Kedondong dan membuat Awik-Awik atau peraturan masyarakat yang disepakati bersama guna menjaga keamanan dan kenyamanan warga sekitar. Dalam Awik-Awik tersebut dilengkapi dengan sanksi-sanksi bagi siapa pun yang melanggar atau tidak mengindahkan pertaturan yang telah di sepakati bersama.
Lihat : Awik-Awik Kewilayahan Kedondong
Peduli Lingkungan oleh Pemuda Gubuk Lelekok
Peduli terhadap situasi dan kondisi Pandemi COVID-19, para Pemuda Gubuk Lelekok Marang Selatan mengadakan pengadaan dan pembagian Masker kepada warga sekitar. Kegiatan ini dimotori oleh Lalu Iqbal dengan merangkul Pemuda setempat untuk andil menyiapkan Masker sebanyak mungkin untuk dibagikan kepada setiap warga sekaligus mengadakan sosialisasi bagaimana cara mengantisipasi isu penyebaran Virus Corona.
Lihat : Gerakan Peduli Lingkungan Gubuk Lelekok
Peduli Lingkungan oleh BUMDesa "Muda Karya Mandiri" Kotaraja
Pembagian Masker oleh BUMDesa "Muda Karya Mandiri diperuntukkan kepada ratusan anggotanya. Terdata sekitar 200 anggota/nasabah dalam 2 bulan pertama Pembentukan Kepengurusan BUMDesa. Selain pembagian Masker kepada seluruh anggota/nasabah, Masker juga diperuntukkan kepada Pemerintah Desa beserta Kaur dan BPD Desa Kotaraja
Peduli Lingkungan oleh Pemuda Kewilayahan Jabon
Penyemprotan Disinvektan oleh para Pemuda di Kewilayahan Jabon dipandu BPD Jabon Lalu Zul. Penyemprotan dilakukan di tempat-tempat ibadah dan rumah-rumah warga. Pembagian Masker juga dilakukan dan membantu para orang tua bagaimana cara mengenakan Masker serta sosialiasi cara berintraksi dengan orang lain
Peduli Lingkungan oleh LKS-ABDI
Mengingat pentingnya mengenakan Masker bagi masyarakat, sementara sebahagian besar masyarakat pada saat itu masih belum mempunyai Masker, Ketua LKS-ABDI Marang Utara menyiapkan Ratusan Masker dan sejumlah wadah cuci tangan dan membagikannya kepada warga sekitar.
Lihat : Pembagian Masker oleh LKS-ABDI
Peduli Lingkungan oleh Pemuda Kewilayahan Tibukarang
Penyemprotan Disinvektan juga dilakukan oleh para Pemuda di Kewilayahan Tibukarang yang dipandu langsung oleh BPD Tibukarang Lalu Yustri Wardana. Beliau adalah salah satu BPD yang aktif di berbagai kegiatan kepemudaan.
Peduli Lingkungan oleh BMT
BMT sebagai salah satu lembaga keuangan yang ada di Desa Kotaraja turut andil dalam menghadapi situasi dan kondisi Desa Kotaraja dengan mengadakan pembagian Masker untuk para pengguna jalan di Jalan Umum Desa Kotaraja.
Penyemprotan Masal Desa Kotaraja oleh Relawan COVID-19 Kotaraja
Relawan COVID-19 Kotaraja terbentuk dari kepedulian para Pemuda (Lalu Wardiman, Lalu Iqbal, Lalu Anggi, Lalu alu Gilang, Didi Hamdani) dan didukung oleh perwakilan Pemuda (Lalu Taufiqri Hidayat) dan perwakilan KAPARINJANI/PunkPoke Community.
Peduli terhadap situasi dan kondisi Desa Kotaraja di tengah Pandemi COVID-19. Berbagai kegiatan rutin dilakukan di sejumlah tempat mulai dari Penyemprotan, Pembagian Masker dan juga sosialisasi di sejumlah wilayah Desa Kotaraja. Penyemprotan Masal Desa Kotaraja juga diinisiasi oleh Relawan COVID-19 dengan melibatkan Pemerintah Desa Kotaraja, BPD dan sejumlah lembaga desa yang ada di Desa Kotaraja.
Lihat : Penyemprotan Masal Desa Kotarja
Kontribusi KAPARINJANI/PunkPoke Community terhadap gerakan Relawan COVID-19
Salut terhadap gerakan Peduli Lingkungan yang dilakukan oleh para Relawan COVID-19, KAPARINJANI/PunkPoke Community turut andil memberikan dukungan dan mensupport para Relawan dengan menyiapkan paketan sembako serta turut mendampingi para Relawan di beberapa kegiatan lainnya.
Lihat : Support KAPARINJANI/PunkPoke Community
Penyeterilan Mushalla-Mushalla di sejumlah wilayah sebagai tempat Shalat Idul Fitri 1441 H oleh Relawan COCID-19 bersama KAPARINJANI/PunkPoke Community
Untuk menjaga keamanan dan kenyamanan dalan melaksanakan Ibadah Shalat Idul Fitri 1441 H terkait himbauan dan Peraturan Pemerintah untuk melaksanakan Shalat Idul Fitri di rumah masing-masing atau di Mushalla dengan beberapa syarat dan ketentua, mengingat hal ini kembali Relawan COVID-19 Kotaraja bersama KAPARINJANI/PunkPoke Community mengadakan penyemprotan di semua Mushalla yang ada di Kewilayahan Marang Selatan, Marang Utara dan Kedondong agar bisa nyaman dipakai sebagai tempat untuk melaksanakan Ibadah Shalat Idul Fitri.
Lihat : Penyemprotan Mushalla oleh Relawan COVID-19 bersama KAPARINJANI/PunkPoke Community
Direncanakan oleh Relawan COVID-19 Kotaraja, dalam beberapa waktu ke depan dipastikan untuk penyemprotan semua tempat Ibadah (Masjid dan Mushalla) di seluruh Kewilayahan Desa Kotaraja.
Kesimpulan;
Kendati sampai saat ini warga masyarakat Desa Kotaraja masih aman dari Penyebaran Virus Corona, namun Pemerintah Desa Kotaraja beserta segenap warga masyarakat Desa Kotaraja harus tetap waspada dan mengantisipasi Penyebaran Virus Corona.
Akhirnya kami dari Tim Sosial Media Desa Kotaraja sekali lagi mengucapkan "Selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 H. Minal Aidin Walfaizin. Mohon Maaf Lahir & Batin...
No comments:
Post a Comment